6 Tempat yang "katanya" menyeramkan di Bandung | Rizkooblogsite - Welcome! Travel Culinary Tips And Reference

6 Tempat yang "katanya" menyeramkan di Bandung | Rizkooblogsite - Welcome!

6 Tempat yang "katanya" menyeramkan di Bandung

Sunday, October 19, 2014

6 Tempat yang "katanya" menyeramkan di Bandung


Pernahkah kalian berpikir sebuah tempat teramat sangat menyeramkan, sehingga membuat bulu kuduk kalian berdiri saat mengunjunginya, kali ini saya bahas 6 tempat yang katanya menyeramkan di Bandung.
1. Babakan Siliwangi
Babakan siliwang merupakan paru-paru hidup dari kota bandung yang menurut sejarah dipertahankan dari zaman kolonial belanda. Zona ini merupakan hutan yang masih rimbun dengan pepohonan. Entah kenapa kawasan ini dibilang sangat menyeramkan, namun ada cerita dibalik itu, yang dahulunya konon disini terdapat sebuah rumah makan, dan terdapat satu keluarga pada saat itu selesai makan, depan rumah makan itu adalah jalan raya dimana mobil berlalu lalang. Saat keluarga itu selesai makan dan ingin menyeberang, tiba-tiba ada sebuah mobil dengan kecepatan tinggi, menabrak seluruh keluarga itu, dan di keluarga itu terdapat anak yang masih kecil. Konon saat tabrakan itu anak kecil itu sedang memegang boneka bayi, dan saat keluarga itu dilarikan ke rumah sakit, termasuk anak itu, si boneka ini tertinggal di TKP. Anak kecil itu meninggal di rumah sakit, nah pada saat itulah boneka ini menjadi misteri di sekitar babakan siliwangi ini. Sampai saat ini pun boneka tersebut dipatok di atas pohon oleh masyarakat sekitar, yang konon sejak tahun 70an.

Suasana di sekitar babakan siliwangi siang dan malam hari.
2. Kampus Institut Teknologi Bandung
Di kampus Institut Teknologi Bandung sendiri ada 3 tempat yang lagi-lagi katanya, menyimpan misteri, pertama adalah di gedung PAU (Pusat Antar Universitas). Di gedung ini katanya orang sering melihat perempuan berbaju putih loncat dari atas atap, dan berkali-kali tanpa henti, seperti video di repeat terus menerus, dan katanya lagi bila kalian menggunakan lift, lift tersebut akan berhenti di lantai 4. Dulu juga saat terjadi peristiwa bom bali 1, tim forensik menyelidiki tubuh tersangka maupun korban di gedung ini, dengan alasan melibatkan tim ahli dari ITB.
Kedua adalah perpustakaan ITB, katanya di gedung ini mahasiswa yang masih belajar larut malam disini, akan melihat orang tanpa kaki dan menggunakan tangannya untuk berjalan menelusuri perpustakaan.
Ketiga adalah kolam didekat fakultas teknik mesin, dahulu tahun '98 ada suatu kecelakaan dimana ada mobik tercebur ke kolam yang sedalam 3-4 meter tersebut, yang mengakibatkan 2 orang didalam mobil tersebut meninggal, sejak saat itu teknik mesin sering ada kejadian aneh seperti, lab studio gambar mesin dimana meja-meja studio bergerak.

3. Gereja Dago
Gereja ini terdapat di dekat taman dago dan disebut gereja dago, dan gereja ini bersebelahan dengan jalan layang pasupati. gereja ini tampak seperti gereja pada umumnya, hanya saja terdapat cerita bahwa siapa yang melewat jalan layang pasupati, dengan kecepatan tinggi pada malam hari, dan melewati persis sebelah gereja ini, akan ada yang menyeberang, yang bisa mengakibatkan kecelakaan bagi pengemudi kendaraan tersebut.


4. Ambulans Bahureksa
Ambulans ini berada di Jl. Bahureksa no.15, mobil ini terparkir di depan sebuah rumah tua yang sudah ada sejak zaman kolonial belanda, di Jl. Bahureksa ini memang dahulunya adalah kompleks perumahan para elite orang eropa. Yang unik adalah mobil ambulans ini tidak bisa lepas dari rumah yang diparkirnya. Konon rumah ini adalah milik seorang nenek berkebangsaan belanda dan sejak nenek itu tiada, terjadi hal-hal aneh seperti mobil berjalan sendiri, bergeser, dan mengeluarkan klakson. Namun saya pun tidak mengerti, dan tidak ada satupun yang tau mengapa mobil ambulans tersebut ada disitu?, saya perhatikan pun untuk saat ini kondisi mobil itu sudah berkarat dan tampak cat dasar berwarna biru yang terkelupas. Dilihat dari logo pada mesin dan velg pada mobil tersebut mobil ini bermerk Mercedes Benz namun saya tidak mengetahui model dan tahun pembuatannya, diperkirakan diatas tahun 50an karena setir mobil ini ada di sebelah kanan.


5. Patung Pastoor Verbraak
Patung ini berada di Taman Maluku Bandung, beliau sendiri adalah seorang pastur keturunan belanda yang menjalankan misi keagamaan atau menjadi motivator bagi tentara-tentara selama tugas disini. Namun beliau tidak pernah ke kota bandung, waktu hidup dia dihabiskan di daerah Aceh sampai Padang, beliau lahir pada tanggal 24 Maret 1835 dan wafat di magelang pada tanggal 1 Juni 1918, karena umur. Untuk menghormati beliau maka dibuatlah patung beliau di Taman Maluku bandung, berdekatan dengan Istana Komandan Militer Bandung. Banyak cerita aneh yang katanya bila lewat jalan ini dengan berjalan kaki, patung tersebut akan menarik perhatian kita, dengan menoleh kita, melambaikan tangan, sampai kepala jatuh?. Patung ini dibuat dari bahan perunggu, dibuat langsung dari negara belanda sebagaimana ditulis di bagian bawah patung.

6. SMAN 3 & 5 Bandung
SMAN 3 & 5 Bandung adalah sebuah sekolah tingkat atas, dimana bangunan tersebut dibuat oleh belanda yang dahulunya dikenal sebagai Hoogere Burgerschool (HBS) yaitu sekolah menengah untuk bangsa Belanda dan kalangan ningrat Indonesia. Sampai saat ini pun bangunan ini dipakai sebagai sekolah dimana terdapat dua sekolah dalam satu kompleks gedung yaitu SMAN 3 & SMAN 5 Bandung. Cerita yang katanya menyeramkan itu adalah sesosok nancy, atau dikenal dengan Miss N, sosok ini katanya adalah seorang murid sekolah ini yang melompat dari aula depan gedung ini, dan meninggal. Dan tradisi unik yang sampai sekarang dilakukan adalah, karena si N ini tidak ingin jendela tertutup maka sampai sekarang pun jendela depan kompleks sekolah ini dibiarkan terbuka terus menerus, kejadian aneh yang sering dialami lagi lagi katanya, meja yang bergoyang, dan angin kencang yang sampai menutup jendela.


Cerita-cerita diatas adalah mito-mitos warga tentang bangunan-bangunan yang ada di bandung, bila anda tertarik mengunjungi tempat ini, bisa dijadikan bahan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Ayo kunjungi tempat-tempat ini.

0 comments :

Post a Comment